Pemasaran konten atau (Content Marketing) adalah salah satu tumpuan dalam bisnis online. Jika gagal maka hal yang diterima mungkin saja bisnis online juga akan gagal. Dalam artikel ini akan menjelaskan kegagalan yang paling umum dikerjakan oleh seorang pemasaran konten. Sebagai salah satu orang yang mengambil bagian dalam bisnis online tentu harus tahu tentang bagaimana menjalankan pemasaran konten yang baik dan bagaimana cara agar setiap konten bisa masuk dalam hasil pencarian. Ini sangat umum dan harus diketahui oleh seorang pemasaran konten. Berikut ini hal-hal yang salah dalam menjalankan content marketing.
Artikel Tidak Berfokus Pada Tujuan
Jangan pernah membuat artikel yang tidak memiliki kualitas. Dalam beberapa kasus seorang pemasaran konten harus tahu bagaimana membuat konten yang ideal untuk pembaca dan mesin pencari. Kedua sisi ini harus bisa tercapai, Bila tidak maka sudah pasti gagal total dan mungkin saja konten yang ditulis tidak akan pernah untuk dibaca oleh pengguna. Tujuan dari konten ada dua yaitu untuk seo dan pembaca. jika tidak mengetahui tentang cara penulisan artikel seo, sudah barang tentu tidak akan mendapatkan apa-apa. Hal ini sangat disayangkan.
Tidak Membagikan Artikel di Media Internet
Kesalahan yang kedua tidak memberikan informasi tentang konten baru pada beberapa media di internet. Selain SEO ada hal yang harus menjadi pelajaran adalah tentang beberapa media di internet. Misalnya media sosial dan media bookmark. Kedua media ini sangat penting untuk menjaring semua pembaca, Jadi kalau kini Anda belum melakukan hal tersebut sebaiknya mulailah berpikir untuk membagikan setiap artikel ke semua media di internet, Jangan menganggap kalau hal ini sangat ringan, Karena hal yang ringan akan menjadi berat jika tidak dilakukan.
Salah Langkah Dalam Penulisan Konten
Pemasaran konten disarankan untuk membuat konten yang bisa dibaca oleh manusia dan bukan hanya robot. Banyak kasus orang berfokus pada pembaca langkah ini benar namun juga salah. Kenapa? Salah karena tidak membuat konten ramah dengan mesin pencari. Begitu juga sebaliknya berfokus pada robot pada akhirnya tidak memberikan informasi yang jelas dan terkesan menjengkelkan. Dalam hal ini sebagai seorang pemasaran konten. Kita dituntut supaya bisa memadukan dua unsur yaitu seo dan pembaca. Jika salah penulisan konten dalam konteks hanya berfokus salah satu saja maka tidak akan tercapai apa yang di inginkan, Bisnis online pasti akan merugi jika ini terus menerus berlanjut.
Kesimpulannya adalah Rencanakan Konten terlebih dulu, Buat konten yang bisa memberikan dampak positif baik manusia dan robot pencari dan berbagi konten ke media yang ada internet. Ini langkah-langkah yang tepat untuk seorang pemasaran konten (content marketing)