Cara Memblokir Spam Email Berdasarkan Kata dgn Spam Filter Directadmin

Bagaimana cara memblokir email berdasarkan kata tertentu di Directadmin? Jika anda menggunakan layanan domain hosting atau paket email hosting di Pusat Hosting anda dapat memblokirnya dengan menggunakan fitur Email filter.

Tampilan Setting Email Filter Untuk Memblokir Spam

Untuk menggunakan fitur email filter anda harus masuk ke akun hosting anda kemudian klik filter dan anda akan mendapatkan tampilan setting email filter seperti gambar berikut ini

Tahapan Cara Memblokir Spam di Email Filter

Setelah anda masuk ke Email Filter, cara memblokir spam dari string kata yang terdapat di dalam email tersebut adalah dengan memilih opsi “Block all email containing the word” dan masukkan kata yang ingin anda blokir.

Perhatikan gambar ilustrasi berikut ini.

Pada bagian “Action for filter matches” anda bisa memilih 2 pilihan yaitu “Drop Email” yaitu artinya anda tidak akan menerima email sama sekali karena email spam dihapus dan opsi satunya yaitu “Send to spambox” yang artinya email spam terkena filter akan masuk ke folder spam. Berikut ini adalah ilustrasi email yang tercapture filter dan masuk ke folder spam.

Setting secara default email yang terfilter akan langsung di drop dan terhapus, tapi saya sendiri lebih menyarankan anda untuk menggunakan opsi ke-2 yaitu “Send to spambox” dengan konsekuensi anda menghapus secara manual ketika jumlah email spam tersebut banyak, karena apabila  tidak menghapus email spam maka kuota email akan berkurang karena folder spam juga dikalkulasi menggunakan space email.

Cara memblokir spam dengan menggunakan email filter yang merupakan fitur hosting panel kami ini adalah cara terampuh untuk memblokir spam yang terkirim dari email Gmail.com , Yahoo.com karena umumnya email promosi yang dikirimkan menggunakan alamat email Yahoo atau Gmail akan selalu masuk inbox email kita.

Itulah tadi penjelasan mengenai cara memblokir spam email berdasarkan string kata yang terdapat di dalam pesan email, tapi selain itu email filter juga bisa untuk beberapa rules kriteria lainya antara lain :

  1. Block a specific e-mail address yaitu memblokir email spam berdasarkan alamat email pengirim
  2. Block mail from an entire domain yaitu memblokir email spam berdasarkan nama domain sehingga anda tidak akan menerima email spam dari semua email yang terkirim dari domain tersebut.
  3. Block all email containing the word yaitu anda bisa memblokir string kata yang ada di dalam pesan email dimana caranya sudah saya sampaikan diatas.
  4. Block all email larger than yaitu memblokir email berdasarkan ukuran pesan emailnya. untuk kriteria ini rasanya jarang sekali digunakan.

Jika anda pelanggan Pusat Hosting dan menggunakan layanan email hosting atau layanan mail server perusahaan kemudian mempunyai masalah spam, maka jangan sungkan silahkan hubungi kami melalui portal tanya jawab Tanya Pusat Hosting atau hubungi layanan support untuk menyampaikan permasalahan tersebut. Tim kami akan dengan senang hati membantu anda mencarikan solusi cara untuk memblokir spam tersebut.

Share your vote!


Do you like this post?
  • Fascinated
  • Happy
  • Sad
  • Angry
  • Bored
  • Afraid

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *